Pada Kamis, 17 September Program Studi Agribisnis telah sukses adakan webinar seri 2, kali ini topik yang diusung adalah program internship atau magang di Jepang. Dalam acara tersebut dihadirkan narasumber berpengalaman yaitu mahasiswa alumni magang di Jepang dari tiga angkatan. Narasumber pertama yaitu Pramesti Handayani, S.P (Angkatan pertama tahun 2017/ Alumni Prodi Agribisnis) dilanjutkan Arip Setyo Nugroho (Angkatan kedua tahun 2018/ Mahasiswa Prodi Agribisnis) dan Rosyid Abdulah (Angkatan ketiga tahun 2019/ Mahasiswa Prodi Agribisnis).

Acara dimulai pada pukul 09.00 diawali dengan sambutan oleh Dekan Fakultas Pertanian Ir. Yos Wahyu Harinta, M.Si sekaligus membuka webinar series 2 yang bertajuk diskusi berupa Agritalk Series. Dalam sambutan beliau disampaikan bahwa kesempatan peluang magang ke jepang terbuka lebar ketika bergabung di Program Studi Agribisnis meskipun tidak secara otomatis karena ada beberapa tahapan seleksi. Perusahaan yang digunakan sebagai magang bertempat di Yukiguni Maitake Co. LTD Nagata Jepang bergerak dibidang pembudidayaan jamur dan akan bertambah satu lagi yaitu Nava Farm yang juga budidaya jamur hanya berbeda jenis jamurnya. Dikarenakan adanya pandemi covid19 ini angkatan 4 yang seharusnya berangkat pada bulan September 2020 ini terpaksa ditunda terlebih dahulu. Quota pemberangkatan magang pada Program Studi Agribisnis ini terus mengalami peningkatan yaitu pada angkatan pertama 2017 diberangkatkan sebanyak 12 mahasiswa, angkatan kedua 2018 sebanyak 13 mahasiswa dan pada angkatan ketiga sebanyak 20 mahasiswa.

Sambutan dan pembukaan acara oleh Dekan Fakultas Pertanian Ir. Yos Wahyu Harinta, M.Si via Youtube

Banyak manfaat yang bisa diperolah dari kegiatan magang di Jepang diantaranya dapat terbentuknya sikap disiplin, sikap kemandirian, memiliki ketrampilan serta bonus memperoleh uang saku yang sebagian dapat digunakan untuk modal berbisnis atau tambahan biaya kuliah.

Kegiatan ini dapat diikuti melalui link berikut : YOUTUBE

Panitia webinar Agritalk Series #2
Webinar Agribisnis Seri 2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *